in

Kiki Juliar Kembali Hadirkan Lagu yang Dreamy Berjudul ‘Imaji’

Semakin tahun, semakin bertambah banyak talenta musik yang menghasilkan karya musik berkualitas khas Indonesia.

Itu jugalah yang dilakukan oleh musisi Wanita Indonesia yang di tahun 2019 memulai karier musiknya lewat single debut berjudul ‘Duduk Sendiri’ bernama Kiki Juliar.

Kiki Juliar Kembali Hadirkan Lagu yang Dreamy Berjudul ‘Imaji’
Kiki Juliar Kembali Hadirkan Lagu yang Dreamy Berjudul ‘Imaji’

Wanita yang sempat dikenal sebagai Sinden Di OVJ ini Kini kembali merilis single terbarunya yang diberi judul ‘Imaji’.

Single ‘Imaji’ dikatakan Kiki bercerita tentang kekaguman dan lamunan tentang seseorang berupa khayalan indah saat dirinya sedang berada dalam proses pendekatan dan mulai suka-sukaan.

“Aku mengambil cerita ini karena terinspirasi dari kisah pribadi produserku, Kemal Panigoro.

Saat aku sedang mencari lagu yang ingin kubawakan, dia mengatakan sedang mengerjakan sebuah lagu yang belum rampung,”

kisah Kiki.

“Setelah aku dengarkan, aku merasa teresonansi dengan single ini dan aku langsung suka dengan lagunya,”

lanjutnya.

Digarap bersama Widi Puradiredja sebagai Composer, akhirnya Kiki berhasil merampungkan lagu ini.

‘Imaji’ sedikit berbeda dengan single ‘Duduk Sendiri’ yang telah dirilis Kiki tahun 2019 lalu.  Di lagu ini, kita akan merasa nuansa dreamy sekaligus menghadirkan vibe oldies di dalamnya.

“Aku ingin lagu ini bernuansa dreamy, berbunga-bunga dan hopeful.

Vibe dari lagu ini juga dibuat sedikit oldiessehingga enak kalau didengerin sambil melamun atau berkhayal,”

ungkap Kiki.

Lewat single ini, sebenarnya Kiki ingin berpesan pada pendengar untuk menikmati apa yang ada di depan mata dan tidak perlu memusingkan hal-hal yang malah akan membuat segalanya semakin ribet dan kusut. Enjoy present moment!

Kiki juga mengungkapkan bahwa sebenarnya lagu ini telah dia mulai garap di tahun yang sama saat dirinya sedang merekam ‘Duduk Sendiri’ namun Kiki memang sengaja merilis ‘Imaji’ di tahun ini.

Untuk video musiknya sendiri, Kiki ingin coba menggambarkan apa yang dia ingin gambarkan di lagu ‘Imaji’ ini, yaitu simple, flowy, dreamy, dan ringan.

Diapun berharap lagu ini bisa punya penikmatnnya sendiri sekaligus memiliki pasarnya sendiri.

Kini, selepas merilis single ‘Imaji’, Kiki tengah merencanakan untuk berkolaborasi di single baru bersama musisi lain yang satu vibrasi dengannya.

‘Imaji’ oleh Kiki Juliar sudah bisa didengarkan di seluruh digital streaming platform di Indonesia dan video musiknya sudah bisa ditonton juga di Youtube Channel resmi dari Kiki Juliar.

Lirik Imaji

Ku dengar suara denting menggema

Di malam waktu menemukan kita

Dirimu menyanyikan melod

Tentang kisah cinta

Imajiku membawa kedalam duniamu

Reff : 

Inikah isyarat semesta

Berpadu cerita yang lama ku tunggu Nyanyikan nada-nada cinta

Kepada dirimu, mewujud imaji

Ku dengar suara denting bernada Ruang dan waktu

Menemukan kita ‘tuk menyatu  dalam dunia

Reff : 

Inikah isyarat semesta

Berpadu cerita yang lama ku tunggu Nyanyikan nada-nada cinta

Kepada dirimu, mewujud imaji

Aura yang terindah

Goyahkan hari-hari hampaku Meleburkan satu, harap dan rindu Dalam imaji

Reff :

Inikah isyarat semesta

Berpadu cerita yang lama ku tunggu Nyanyikan nada-nada cinta

Kepada dirimu, mewujud imaji

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk vote

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah suara:

Jadilah yang pertama memberi peringkat pada artikel ini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?