in ,

Ini Makna Dibalik Lagu Komang Dari Raim Laode

Raim Laode, Stand Up Comedian, Musisi dan Storyteller akhirnya bisa merdeka dengan merilis karyanya sendiri, yaitu lagu “Komang” yang sebelumnya sudah dirilis pada 17 Agustus 2022 yang lalu.

Lagu yang kemudian sedang ramai ini seperti yang diharapkan oleh Raim Laode, akhirnya didengarkan di seluruh penjuru secara luas dan mendapat atensi yang besar dengan mencapai lebih dari 120 Juta view di Tiktok.

Raim Laode
Raim Laode

Lagu “Komang” adalah lagu ke-6 dari Raim Laode, dan bercerita tentang kerinduan dan pengaguman kepada kekasihnya bernama “Komang” yang selalu menemani perjalanan karir kaka Raim Laode dari bawah, dan juga sosok dari Ibunya.

“Komang bercerita tentang kerinduan dan kekaguman, terinspirasi dari mantan pacar saya, yang sekarang sudah menjadi istri saya.”

Ini merupakan sebuah kisah nyata dan pelampiasan rindu saya kepada kekasih dan juga sosok ibu saya.”,

ujar Raim Laode bercerita mengenai lagu Komang.

Sedangkan nama Komang sendiri adalah panggilan akrab orang Bali kepada anak ketiga mereka.

Dan kenapa berjudul “komang” selain adalah kekasih dari Raim Laode, angka 3 sangat akrab dan familiar dalam proses pembuatan lagu ini.

Seperti halnya dalam penulisan lirik lagu ada 3 tempat yang dipakai, yaitu di Bandung, Jakarta dan juga Amsterdam Belanda.

Untuk lirik dari lagu Komang juga sudah dicicil sedikit demi sedikit semenjak proses syuting film “Ranah 3 Warna” di tahun 2019.

Sehingga total penulisan lagu ini, sampai proses produksi dan rilis pada tahun 2022 dibutuhkan waktu selama 3 tahun.

Dalam proses rekaman lagu Komang, Raim Laode juga memproduksinya dengan 3 produser yang berbeda dan juga dengan 3 aransemen yang berbeda.

Aransemen yang pertama bersama Elifas Sonaru, kedua dengan Ganden produser film, dan yang ketiga bersama Freza sampai akhirnya Raim Laode memantapkan diri untuk merilisnya.

Sosok foto gadis bali tahun 1920 an

Komang Artwork
Komang Artwork

Jika diperhatikan, artwork dari lagu “Komang” adalah foto gadis bali tahun 1920 an.

Foto ini menjadi salah satu foto yang Raim suka, karena merepresentasikan gadis bali yang seutuhnya, ada cantik, sexy dan pekerja keras di waktu bersamaan (3 kategori).

Setelah mencapai nomor 1 sebagai Lagu Spotify Viral 50 ID dan nomor 2 di Spotify top 50 ID, selanjutnya Raim Laode juga akan berencana merampungkan video klip untuk lagu Komang.

Dengan konsepnya adalah wedding dari dirinya dan sang istri yang mau dibuat dengan konsep klip jaman dulu, style klip lagu dangdut ala 90an.

Dengan rencana mengambil tempat di Kendari, tapi juga ada rencana untuk menggarap produksi yang lebih serius di Bali.

Raim Laode berharap dengan lagu ini bahwa sosok Komang itu adalah sebuah deskripsi yang luas, tidak melulu tentang kekasih dia juga bisa lebih dari pada itu, ibu dan kesederhanaannya, dia bisa jadi makanan favorit kita, dia bisa jadi tempat wisata, dan lain lain.

Tentunya dengan pesan ini bisa menjadi wajah baru di Industri, sebagai mereka yang tidak terlalu dilirik oleh industri umum yang sarat akan sensasi dan hal lainnya.

Lagu Komang yang telah mencapai Spotify Top Viral 50 Global dari Raim Laode sudah bisa didengarkan di seluruh digital platform kesayangan kalian, dan juga sudah bisa direquest di radio-radio kesayangan kalian.

Semoga juga pesan manis dari lagu Komang ini sampai di telinga kalian semua dan jangan biarkan lagunya berakhir di telinga kalian saja.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk vote

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah suara:

Jadilah yang pertama memberi peringkat pada artikel ini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?